Batjokes.com – Cara daftar agen Bukalapak. Platform yang diinisiasi oleh Ahmad Zaky ini memang berkembang sangat pesat sejak perilisannya. Bukalapak telah menjadi salah satu e-commerce terbaik di Indonesia.
Tidak cuma menawarkan platform dan fitur jual beli saja di dalamnya. Secara offline, mereka juga membuka kesempatan kepada pemilik warung, toko sembako, atau kelontong untuk menjadi mitra atau agen Bukalapak.
Hal ini berbeda dengan cara menjadi agen Tokopedia atau cara menjadi reseller Shopee. Sebab agen Bukalapak beroperasi tidak hanya online saja, melainkan juga melayani transkaksi offline.
Tentu kita sering melihat di pinggir jalan ada spanduk atau banner depan warung bertuliskan agen Bukalapak, seperti itulah konsepnya. Lalu, bagaimana cara daftar menjadi agen Bukalapak? Simak ulasannya di bawah ini.
Pengertian Agen Bukalapak
Agen atau mitar BukaLapak adalah sistem dropshipper offline yang memungkinkan penjual bisa memasarkan barang ke pemblei secara offline menggunakan barang yang dibeli secara online di aplikasi Bukalapak. Biasanya produk yang dijual berupa produk digital.
Contohnya seperti pembelian pulsa, paket internet atau kuota data, pembelian token listri, bayar tagihan televisi, internet, asuransi, tagihan BPJS Kesehatan, dan sebagainya. Meski begitu agen juga boleh menawarkan barang fisik kepada konsumen.
Agen Bukalapak bisa menggunakan aplikasi Mitra Bukalapak.Aplikasi ini memberikan kesempatan kepada semua masyarakat tak terkecuali untuk menambah penghasilan. Caranya dengan berjualan produk harga grosir serta produk virtual dengan harga lebih murah.
Mitra bisa mendapatkan komisi sampai Rp 3 ribu per transaksi. Selain itu mitra juga bisa mendapatkan Rp 5 ribu jika ada orang yang bergabung dengan kode referral, Rp 150 tiap kerabat bertransaksi produk virtual, dan lainnya.
Syarat dan Ketentuan
Ada syarat dan ketentuan yang harus dipatuhi calon mitra atau agen Bukalapak sebelum resmi daftar. Di antaranya sebagai berikut.
- Mendaftar menggunakan akun yang sudah ada atau akun baru, namun dengan nomor hp yang berbeda
- Mitra Bukalapak dapat melakukan transaksi atau membeli produk virtual, produk fisik, tiket sampai dengan barang-barang grosir lainnya
- Produk grosir yang sudah dibeli oleh mitra Bukalapak akan terpotong biaya administrasi.
- Sehingga produk grosir tersebut sudah tidak ada lagi biaya tambahan harga.
- Dengan demikian mitra Bukalapak tetap membayar sesuai dengan harga yang tertera
- Tidak ada lagi biaya administrasi untuk pembelian produk virtual ataupun pembelian fitur Bukalapak seperti push, paket push, promoted push, dan lainnya
- Mitra Bukalapak tidak dapat menjual produk virtual secara online melalui lapak sendiri di Bukalapak
- Mitra Bukalapak bisa mengatur margin atau keuntungan penjualan produk virtual maupun maupun produk lainnya secara bebas, karena harga di Bukalapak bersaing
- Tidak ada batasan waktu maupun masa berlaku akun mitra Bukalapak
- Memiliki akses pembelian pulsa sampai dengan nominal kecil
- Setiap pembelian barang fisik yang dilakukan di Mitra Bukalapak akan dikenakan biaya administrasi
- Dengan demikian harga jual yang ditunjukkan kepada pelanggan sudah termasuk biaya administrasi.
- Namun, biaya administrasi itu akan dikembalikan 100% dalam bentuk komisi jika agen atau mitra sudah menyelesaikan transaksi.
- Mitra bisa melakukan pembelian tiket kereta, tiket pesawat, voucher game, komisi yang diperoleh akan diberikan mingguan itupun jika melebihi target penjualan
- Pembayaran tagihan listrik pascabayar, BPJS, PDAM, maka komisi yang diperoleh akan diberikan secara otomatis setelah pembayaran berhasil.
Cara Daftar Menjadi Agen Bukalapak
Tanpa banyak basa basi kembali, mari langsung saja kita simak pembahasan serta penjelasan tentang bagaimana cara daftar menjadi agen Bukalapak terbaru? Beirkut informasinya untuk Anda.
1. Melalui Aplikasi Bukalapak
Cara daftar Mitra Bukalapak bisa dilakukan lewat aplikasi dengan sangat mudah dan praktis. Silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk melakukannnya.
- Pertama, Anda harus terlebih dahulu download aplikasi Mitra Bukalapak melalui Play Store Maupun App Store.
- Setelah download telah berhasil, Anda bisa buka aplikasi Mitra Bukalapak.
- Jika sudah, di halaman depan Anda bisa lanjutkan dengan memilih menu “Mulai”
- Untuk melakukan proses pendaftaran Mitra Bukalapak, Anda bisa pilih menu “Daftar” yang tersedia di sebelah kanan bawah
- Anda kemudian akan diminta membuat akun Mitra Bukalapak terlebih dahulu.
- Silahkan lakukan pengisian data informasi diri mengenai Nomor Telepon, Pembuatan Password, Nama Lengkap, Jenis Kelamin, User Name, Kode ajakan, sampai dengan pertanyaan “Apakah Anda Memiliki Usaha” maka pilihlah “Ya atau Tidak”
- Jika data pembuatan akun Mitra Bukalapak Anda telah diisi secara lengkap dan benar, lanjutkan dengan memilih menu “Daftar”
- Aplikasi Mitra Bukalapak kemudian akan mengirimkan kode verifikasi melalui SMS ke nomor handphone yang telah terdaftar.
- Silahkan lanjutkan dengan masukkan kode verifikasi tersebut pada kolom yang telah tersedia
- Silahkan masuk ke dalam akun Mitra Bukalapak Anda dengan memasukkan nomor telephon serta password.
- Lalu pilih menu “Masuk”
- Jika anda berhasil masuk pada akun
- anda berarti proses pendaftaran Mitra Bukalapak telah berhasil.
2. Melalui Website Mitra Bukalapak
Cara daftar mitra Bukalapak melalui website juga dapat dilakukan via website Mitra Bukalapak. Informasi ini akan menjelaskan tutorialnya kepada Anda.
- Pertama, Anda ahrus mengakses situs mitra.bukalapak.com
- Di halaman beranda, silahkan pilih menu “Daftar Jadi Mitra”
- Anda diminta mengisi nomor telepon yang masih aktif milik Anda
- Dilanjutkan dengan memilih menu “Lanjut”
- Jika calon pengguna Mitra Bukalapak belum memiliki akun, Anda bisa mengisi formulir pendafran terlebih dahulu.
- Isilah seluruh data dan informasi yang dibutuhkan dengan benar pada kolom yang telah tersedia
- Jika ternyata Anda telah memiliku akun Bukalapak segera saja lakukan login serta mendaftar menjadi Mitra Bukalapak
- Selesai melakukan pendaftaran dengan benar jangan sampai keliru
- Kemudian silahkan tunggu e-konfrimasi melalui email yang telah didaftarkan
- Ketika Anda telah mendapatkan email balasan berupa info konfrimasi, berarti Anda telah berhasil mendaftar menjadi Mitra Bukalapak.
Keuntungan Jadi Agen Bukalapak
Ada banyak sekali keuntungan yang bisa diraih agen jika memutuskan menjadi mitra BukaLapak. Masing-masing keuntungan ada pada setiap produk dan dijelaskan dalam informasi berikut.
Produk | Keuntungan |
---|---|
Grosir | Harga ekonomis, bisa COD, area jangkauan terluas |
Pulsa | Potongan Harga Langsung |
Paket Data | Potongan Harga Langsung |
Token Listrik | Potongan Harga Langsung |
Top Up Digital | Potongan harga langsung |
Voucher Game | Pilihan produk lengkap, harga murah, proses cepat |
Uang Elektronik | Top-up saldo mudah, cashback langsung |
Kirim Uang | Cashback Rp 10.000 |
Setor Tunai | Mudah nabung ke Bank Mandiri, biaya hanya Rp 1.200 |
QRIS | Gratis biaya admin, bisa dari berbagai dompet digital |
Tagihan Listrik Pascabayar | Cashback hingga hingga Rp 2.500 |
BPJS Kesehatan | Cashback hingga Rp 1.000 |
PDAM | Cashback hingga Rp 1.000 |
Telkom/Indihome | Cashback hingga Rp 700 |
Angsuran Kredit | Cashback hingga Rp 7.500 |
e-Samsat | Cashback hingga Rp 1.000 |
Penerimaan Negara | Cuma ada di Mitra Bukalapak |
Tabungan Emas | Cashback hingga Rp 5.000 |
Agen Pengiriman | Cashback hingga 3% |
Jutawan | Gratis ongkir hingga Rp 30.000 |
Tiket Bus | Cashback hingga 3% |
Tiket Kereta | Cashback hingga Rp 4.500 |
Akhir Kata
Sampai di sini dulu pembahasan dari kami mengenai cara mendaftar jadi agen bukalapak. Apabila ada kendala dalam proses registrasi, Anda bisa langsung menghubungi pihak Bukalapak secepatnya.